Slider Widget

Responsive Advertisement

Sebut Jokowi Angkat Jutaan CPNS Jika Anaknya Menang, Sekda Takalar: Saya Hanya Mengutip Presiden



GLEGAR.COM  Sekretaris Daerah (Sekda) Takalar, Muhammad Hasbi bantah dirinya diduga menjanjikan akan angkat jutaan CPNS, kalau anak Presiden Jokowi menang di Pilpres 2024.

Muhammad Hasbi mengaku sama sekali tidak mengampanyekan siapa pun dan tidak ada ajakan mendukung anak Jokowi tersebut.

“Tidak ada ajakan untuk memilih pasangan calon tertentu baik menyebut nomor angka dan sebagainya. Itu murni menjelaskan kepasa PPPK yang cemas nasibnya tidak menentu. Kejadian sebenarnya,” ujar Hasbi dalam video klarifikasinya yang diterima, Selasa, 16 Januari 2024.

Dia bilang, video viral yang beredar tersebut telah terpotong sehingga terkesan seakan mengajak para pegawai di hadapannya untuk dukung anak Jokowi untuk menang.

“Pada acara tersebut terjadi tanya jawab yang cukup panjang, dan video itu telah dipotong-potong,” jelasnya.

Dalam video itu, Hasbi hanya menjelaskan soal rencana Jokowi yang akan mengangkat jutaan CPNS dan bukan mengajak dukungan politik.

“Di sana tidak ada ajakan untuk memilih, tapi hanya mengutip apa yang disampaikan presiden Jokowi bahwa kalau beliau ketika kepemimpinannya berlanjut, insya allah program pemerintah melanjutkan pengangkatan CPNS dua juta formasi,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, Muhammad Hasbi viral setelah dia diduga mengkampanyekan pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo-Gibran saat membuka acara rembuk guru di Museum Daerah Balla Apakka Sulapa’ Takalar.

Dalam video singkat yang tersebar luas di jagad maya, Hasbi awalnya membahas masalah tenaga pendidikan. Di tengah pembahasan, ia kemudian menyebutkan bahwa Presiden Joko Widodo sudah menjanjikan pengangkatan CPNS bagi tenaga pengajar.

Namun, itu dengan syarat putranya, Gibran Rakabuming Raka yang berpasangan dengan Prabowo Subianto bisa terpilih pada Pilpres 2024 mendatang.

“Pak Jokowi sudah janjikan, kalau anaknya menang, Insya Allah akan dilanjutkan program pengangkatan CPNS jutaan. Itu harus diapresiasi, pengangkatan CPNS kita butuh. Guru-guru ini kurang,” kata Hasbi dalam video tersebut. (*)

Sumber: herald

Give Comments